Skip to main content

Edisi Produk

 

On-Premise QHopes

Cloud Base QHopes

What is ?

On-Premise QHopes adalah aplikasi QHopes yang implementasikan secara konvensional, dimana mulai dari pengadaan hingga pengaturan infrastruktur maupun software dilakukan oleh rumah sakit/klinik itu sendiri. Seperti mulai dari perangkat Server, Software Server, SDM IT dan lain sebagainya dilakukan oleh rumah sakit/klinik. rumah sakit/klinik dapat dengan mudah mengontrol semua database yang ada didalamnya karena semua data disimpan dilokasi rumah sakit/klinik. Hanya saja, perusahaan perlu mengeluarkan biaya lebih besar karena harus merekrut tim IT sendiri dan investasi perangkat server yang dapat terdepresiasi dalam kurun waktu 4-5 tahun.

Cloud Based QHopes adalah aplikasi QHopes yang dioperasikan dengan sistem Remote Location dan tersedia untuk semua klien yang tersedia jaringan internet. Cloud Based QHopes ini pada dasarnya adalah e-Health Software-as-a-Service dimana rumah sakit/klinik cukup menggunakan jaringan internet atau VPN Internet untuk menggunakan aplikasi QHopes. Semua data disimpan dalam cloud yang disediakan oleh penyedia atau provider dalam hal ini layanan Azzure Cloud Milik Microsoft. Rumah sakit/klinik cukup log in pada aplikasi QHopes untuk menjalankan operasional pelayanan kepada pasien maupun internal rumah sakit/klinik, seperti operasional di Logistik medic/non medic, pengelolaan asset, pengendalian mutu, Kepegawaian (HRD), administrasi persuratan hingga keuangan dan akuntansi. Rumah sakit/klinik pun tidak perlu melakukan pengadaan infrastruktur atau merekrut tim IT karena seluruh keperluan maupun pengaturan yang berhubungan dengan aplikasi QHopes dan server ditangani oleh kami sebagai provider.

Keamanan Data

Baik On-Premise QHopes maupun Cloud Based QHopes sama-sama memiliki tingkat keamanan data yang sama. Hanya saja, Cloud Based QHopes memiliki kelebihan lain yakni server tidak hanya berada di satu lokasi. Semua server-server tersebut terintegrasi sehingga dapat memastikan bahwa aplikasi QHopes Anda memiliki tingkat down 1% dengan didukung SLA (Service Level Agreement) dari penyedia Cloud

Nilai Investasi

Membutuhkan biaya investasi yang sangat besar yakni investasi Perangkat Server, Software, Resource SDM IT, dan lainnya

Investasi sangat kecil, karena biaya investasi dibebankan pada biaya operasional bulanan sesuai kebutuhan proses bisnis rumah sakit/klinik

Pengadaan

Harus melakukan pemesanan pengadaan perangkat keras maupun perangkat lunak dengan biaya satu waktu

Hanya membutuhkan biaya langganan baik untuk layanan, pemeliharaan (maintenance), dan penyesuaian fitur layanan sesuai kebutuhan

Pemasangan

Semua Perangkat harus dipasang (install) di lokasi rumah sakit/klinik dengan kebutuhan pemeliharaan rutin oleh Tim IT rumah sakit/klinik

Proses Instalasi dilakukan di server yang di tempatkan di data center milik penyedia dan di install oleh tim penyedia layanan, Qhopes dapat diakses oleh pelanggan yang terhubung Internet, kapan saja dan di mana saja

Waktu

Cenderung memakan waktu lebih lama dalam proses implementasinya sebelum semuanya dapat digunakan

Waktu implementasi lebih singkat, tidak memerlukan pengadaan perangkat oleh rumah sakit/klinik, aplikasi Qhopes siap digunakan

Tim IT

Diperlukan tim IT profesional untuk me-manage dan melakukan pemeliharaan seluruh sistem yang di jalankan (Server & Aplikasi), sehingga diperlukan tambahan biaya Gaji IT

Dukungan Manage System dan pemeliharaan Server & Aplikasi dilakukan oleh penyedia/provider, tidak diperlukan tambahan biaya Gaji IT, rumah sakit/klinik dapat lebih fokus pada pengembangan bisnis proses

Performa

Tingkat keandalan sistem bergantung pada Tim IT yang melakukan pemeliharaan dan spesifikasi server yang digunakan

Keandalan sistem dapat tergaja dikarenakan adanya jaminan SLA dari penyedia layanan cloud, yang disesuaikan dengan kebutuhan rumah sakit/klinik

Akses

Hanya dapat diakses di jaringan lokal rumah sakit/klinik

Dapat diakses dimana saja dan kapan saja selama terhubung ke jaringan internet, sehingga memudahkan Manajemen untuk melakukan monitoring dan controling